PANDEGLANG, - Pasca pelaksanaan Kegiatan Pelatihan Kompetensi tenaga pendidik Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDTA) dan Taman Pendidikan Al'Quran (TPQ) yang dilaksanakan selama 6 hari di 35 Kecamatan se-Kabupaten Pandeglang. Jajaran pengurus MK2MDT Pandeglang juga tengah mempersiapkan pembentukan Pengurus MGMP dan KKG MDT, yang dijadwalkan pada Bulan ini November 2024.
Ketua MK2MDT Kabupaten Pandeglang, Ustad Hamdihi SH membenarkan bahwa pihaknya tengah merencanakan pembentukan Pengurus MGMP dan KKG Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT). Menurutnya hal ini sudah dikonsolidasikan dengan Kemenag Pandeglang.
Hamdihi menjelaskan, peran guru dan kepala Madrasah Diniyah Takmiliyah sangat penting untuk membentuk akhlak dan kepribadian santri dalam rangka membangun martabat dan karakter bangsa khususnya dikalangan generasi muda.
MK2MDT, MGMP MDT, KKG MDT kata Hamdihi, merupakan bagian perubahan dari pengelolaan lembaga Pendidikan yang harus bergerak dan bekerja secara profesional.
“Program pembentuan MGMP MDT dan KKG MDT merupakan komponen penting menindaklanjuti usai pelaksanaan Pelatihan Kompetensi kemarin. Semoga mitra organisasi MDT bisa terus berkolaborasi demi kemajuan MDT di Kabupaten Pandeglang, " Jelas Ketua MK2MDT.
Dikatakan, sebagaimana keputusan direktur jenderal pendidikan islam nomor 2352 tahun 2012 tentang pedoman kelompok kerja guru madrasah diniyah takmiliyah yang dapat menjadi acuan standar perjalanan organisasi KKG MDT.
Dan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor : 2353 tahun 2012 tentang pedoman musyawarah guru mata pelajaran madrasah diniyah takmiliyah.
"Jadi kita lanjutkan kegiatan kemarin dengan kegiatan pembentukan 2 organisasi ini, agar lebih terarah dan masing-masing memiliki fungsi, sehingga tidak ada lagi istilah 'Pacorokokod' atau bisa diartikan saling merasa punya kewenangan, " tukas Hamdihi
Ia juga menegaskan, dengan rencana pembentukan MGMP dan KKG MDT, sehingga kegiatan pelatihan yang telah dilaksanakan selama 6 hari itu, bukan semata menjadi program rutinitas tahunan semata, yang hanya menghambur-hamburkan biaya dan kelanjutanya tidak berefek bagi peserta pelatihan kemarin.
"Persiapan Semester MDT didepan mata, maka perlunya pengurus Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) MDT merumuskan kisi-kisi soal semester dan perlu di bentuknya Kelompok Kerja Guru (KKG) MDT untuk mendorong terwujudnya kerjasama antar pendidik pada MDT, " tuturnya seraya mengucapkan terima Kasih kepada Pemda Pandeglang yang telah menginisiasi dan membantu pembiayaan kegiatan Pelatihan kompetensi tenaga pendidik MDT dan TPQ Se - Kabupaten Pandeglang.
Baca juga:
Rudi Tingkatkan Mutu Pendidikan Batam
|